Komponen bioti
Komponen biotik adalah komponen
lingkungan yang terdiri atas makhluk hidup. Pada pokoknya makhluk hidup dapat digolngkan
berdasarkan jenis-jenis tertentu, misalnya golongan manusia, hewan dan
tumbuhan. Makhluk hidup berdasarkan ukurannya digolongkan menjadi
mikroorganisme dan makroorganisme. Manusia merupakan faktor biotik yang
mempunyai pengaruh terkuat di bumi ini, baik dalam pengaruh memusnahkan dan
melipatkan, atau mempercepat penyebaran hewan dan tumbuhan. Berdasarkan peran
dan fungsinya, makhluk hidup dibedakan menjadi tiga macam, yaitu:
- Produsen adalah makhluk hidup yang mampu mengubah zat anorganik menjadi zat organik (organisme autotrof). Proses tersebut hanya bisa dilakukan oleh tumbuhan yang berklorofil dengan cara fotosintesis. Contoh produsen adalah alga, lumut dan tumbuhan hijau
- Konsumer adalah organisme heterotrof yang tidak bisa membuat makanannya sendiri dan tergantung kepada organisme lain, baik yang bersifat heterotrof maupun yang autotrof. Konsumer biasanya merupakan hewan. Hewan yang memakan tumbuhan secara langsung (herbivora) dinamakan konsumer primer. Hewan yang memakan konsumer primer dinamakan konsumer II dan seterusnya sehingga terbentuk suatu rantai makanan. Konsumer terakhir disebut konsumer puncak. Contoh konsumer puncak adalah manusia.
- Dekomposer adalah organisme yang menguraikan bahan organik menjadi anorganik untuk kemudian digunakan oleh produsen. Dekomposer dapat disebut juga sebagai organisme detritivor atau pemakan bangkai. Contoh organisme dekomposer adalah bakteri pembusuk dan jamur
Setiap makhluk hidup hanya dapat hidup dan berkembang
biak pada lingkungan yang cocok,yang disebut habitat.Didalam ekosistem,setiap
organisme mempunya fungsi dan tugas tertentu .Hal ini dikenal dengan nisia.Oleh
karena itu, komponen biotik ekosistem dapat dikelompokkan berdasarkan nisia
tadi.Secara garis besar ada empat nisia.
Artikel Terkait
Tidak ada komentar:
Posting Komentar